Cara Membuka Rekening BJB

Membuka Rekening BJB, Begini Caranya

Membuka rekening BJB (Bank Jabar Banten) ternyata sangat mudah untuk dilakukan, lho. Hanya, sebagaimana saat membuka rekening di bank-bank lainnya, sebaiknya kamu datang ke kantor cabang bank. Sebenarnya, seperti apa sih cara membuka rekening di bank ini?

Membuka Rekening BJB di Kantor Cabang Bank

Sebelum memutuskan untuk membuka rekening BJB di kantor cabang bank tersebut, sebaiknya persiapkan diri terlebih dahulu. Sebagai contoh, Anda harus mencari tahu terlebih dahulu di mana kantor cabang BJB terdekat dari tempat tinggal Anda. Selain itu, Anda juga harus mempersiapkan beberapa persyaratan untuk membuka rekening.

Biasanya, Anda diminta untuk membawa KTP atau identitas diri lainnya seperti SIM, atau Paspor. Selain itu, Anda akan diminta untuk membawa sejumlah uang tunai. Beberapa jenis tabungan bisa dibuka dengan biaya kurang dari Rp 100 ribu. Hanya, Anda harus berkonsultasi terkait dengan hal ini ke bagian Customer Service (CS) terlebih dahulu.

Jika Anda juga ingin membuka fitur tertentu seperti Mobile Banking atau SMS Banking, sebaiknya juga menyiapkan ponsel pintar yang masih aktif.

Langkah Membuka Rekening di BJB

Jika sudah tiba di kantor cabang bank BJB, Anda pun tinggal mengutarakan niat membuka rekening pada petugas keamanan. Biasanya, petugas keamanan akan segera memberikan nomor antrian CS. Dia juga akan meminta Anda mengisi formulir pembukaan rekening sembari menunggu antrian.

Setelah antrian Anda tiba, akan dipanggil untuk menghadap CS. Setelahnya, Anda tinggal meminta proses pembukaan rekening sekaligus menyerahkan beberapa persayaratan yang sudah disiapkan terlebih dahulu. CS pun akan segera melakukan prosedur untuk membukakan rekening.

Sebagai contoh, jika Anda membuka rekening BJB Tandamata, maka setoran minimalnya biasanya adalah Rp 50 ribu. Anda juga diminta untuk membayar biaya materai Rp 6.000. Setelah rekening tersebut jadi, maka Anda pun akan diberikan buku tabungan, ATM, dan berbagai fitur lainnya. Fitur-fitur ini disesuaikan dengan jenis tabungan atau permintaan Anda.

Berbagai Jenis Tabungan di BJB

Berikut adalah beberapa jenis tabungan yang bisa Anda buka di BJB. Pilihlah yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

1. BJB Tandamata

BJB Tandamata akan mengenakan setoran awal Rp 50 ribu. Biaya administrasinya Rp 6.000 per bulan. Saldo minimumnya Rp 25 ribu, dan biaya penutupannya Rp 15 ribu.

2. BJB Tandamata Berjangka

Tabungan perorangan ini dibuat dalam jangka waktu tertentu dan dilengkapi dengan asuransi. Investasi ini bisa dipakai untuk tujuan pendidikan, ibadah, pensiun, dan lain-lain. Jangka waktunya bisa 1 sampai dengan 10 tahun. Setoran bulanannya juga ringan, dari Rp 100 ribu hingga Rp 5 juta. Usia nasabah yang boleh mendaftar adalah 18 hingga 64 tahun.

3. BJB Tandamata Gold

Tabungan ini memiliki suku bunga yang menarik dan dilengkapi dengan asuransi gratis. Setoran awalnya Rp 500 ribu. Biaya administrasinya per bulan Rp 10 ribu, dan biaya penutupannya Rp 50 ribu. Selain itu, saldo minimum tabungan ini adalah Rp 250 ribu.

4. BJB Tandamata My First

Tabungan ini diperuntukkan bagi anak-anak. Tabungan ini bebas biaya administrasi, pembuatan kartu ATM, dan biaya tarik tunai. Setoran awalnya hanya Rp 50 ribu, Saldo minimumnya hanya Rp 20 ribu, dan biaya penutupannya Rp 20 ribu.

Mudah bukan membuka rekening di Bank BJB? Anda hanya tinggal melakukan persiapan pembukaan rekening dengan baik saja agar prosesnya lancar.

Selalu berhati-hati saat akan melakukan transaksi, termasuk jika memakai ATM BJB, ya? Cek dulu nomor rekening tujuan di sini untuk mengantisipasi penipuan online.

Tertarik untuk membuka rekening di BJB, tidak nih? Berikan pendapatmu di kolom komentar, ya? Tetap waspada, semoga bermanfaat, dan terima kasih.

Baca juga: Cara Menutup Rekening BJB.

Kredibel

Content Writer at Kredibel

Post navigation

Apa Itu PayPal? Berikut Manfaat dan Cara Mendaftarnya!

Rekening Tabunganku BCA, Apa Kelebihan dan Kekurangannya?